pesona bidadari telah datang dan menggelayuti setian detik peristirahatanku. aku terbelenga mengingat kesederhanaan dalam konsep islam. pada dasarnya aku tak mengerti sesungguhnya apa yang telah terajadi. kejadian itu terasa begitu singkat dan tak ingin terulang, karena kalau terulang..aku menjadi lalai dengan Rob Ku.
beribu pisau setan datang dan pergi menusuk jantungku sehingga membuatku berdebar kencang. inikan yang dinamakan anugrah.
aku merasakan ada sentuhan cahaya yang berbeda, cahaya itu memberikan terangnya hati. tapi terkadang cahaya itu seolah berubah menjadi gelap dan kegelapan itu, aku menyukainya. apakah ini yang dinamakan dinamika hati?
aku merindkan sosok peri yang dapat mengajariku arti keselarasan. tapi terkadang yang kudapatkan hanyalah sebuah kerepotan.
dan aku adalah yang merindukan cahaya yang masuk kedalam jiwa. jiwa yang bersemayam dalam jasad dan nyaman disana. untuk itu aku aku harus menutup hidungku dari mewangian sang bidadari yang terkadanga melenakan, walau hanya dengan senyuman..
senyuman bisa menjadi mewangian tatkala mewangian senyuman membuat hati terkapar tak berdaya oleh bius ampuh dari sang bidadari.
aku harus hati2 terhadap gangguan dari luar. dan gangguan terbesarku adalah kemalasanku.
adalah engkau...
yang mempersiapkan diri
adalah engkau...
yang tahu diri
adalah engkau..
dinda impian setiap insani
adalah engkau...
putri dari dakwah ini
almuslimah...
tolonglah aku dengan tidak menebarkan pesona bidadarimu padaku
agar aku bisa menjaga diriku dengan cintaku pada Allah.
No comments:
Post a Comment
kalo kamoe-kamoe tertarik, kasih dong komentar....